Minggu, 22 Juni 2014

Batasan berpakaian para perempuan^^

Assalamu'alaikum...
sekarang waktunya ngebahas buat kaum perempuan, batasan-batasan buat kaum perempuan... semoga bermanfaat, karena setiap perempuan terbaik akan menjaga perbuatan dan ucapannya supaya akhlaknya termasuk akhlak yang mulia, amiinnn...
lanjut, sekarang saya yang juga seorang perempuan mau kasih tau batasan-batasan aurat dalam berpakaian untuk para perempuan... sebelumnya mari kita ucapkan Basmallah, Bismillahirrahmannirrahim...
batasan-batasan aurat bagi kaum perempuan adalah....
yang pertama Q.S An-Nur (24) : 31 yang memerintahkan kaum perempuan untuk tidak menampakkan perhiasannya dan siapa-siapa saja yang berhak untuk melihat perhiasannya, lebih jelasnya bacalah arti ayat berikut :
"Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak daripadanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya, kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putra-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung." Q.S An-Nur (24):31
dan pada Q.S Al-Ahzab (33):59 , Allah memerintahkan kepada isteri-isteri Nabi, anak-anak perempuan Nabi, dan isteri-isteri kaum mukmin untuk mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh
"Hai Nabi katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka". Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha pengampun lagi Maha penyayang." Q.S Al-Ahzab (33):59
untuk melihat gambarnya, saya sudah menyajikan gambarnya di bawah ini

Semoga kita menjadi perempuan yang disegani banyak pihak karena akhlak santun kita, aamiin. Maaf jika ada kesalahan karena saya pun baru belajar, semoga kita lebih giat lagi untuk menjadi umat muslim yang semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT aamiin.
sekedar saran, bisa dilihat di twitter akun seperti @yukberhijabb untuk mengetahui lebih dalam lagi tentang perempuan dimata Islam
Wassalamu'alaikum Wr. Wb

Profile penulis :
Fb = Yulia Dalimunthe
Twitter = @yuliadlm
Ask.fm = @yuliadlm
Email = yuliadlm11@gmail.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar